Proposal Bakti Sosial Pelayanan Kesehatan

Bakti Sosial Thibbun nabawi

Dengan Semangat Muharram

Kita Rajut Sinergi Umat Menghidupkan Sunnah

Meraih Berkah Dengan Thibbunnabawi

OLYMPUS DIGITAL CAMERA

MUQADDIMAH

Pengobatan Thibbunnabawi atau pengobatan sunnah Rasul merupakan sebuah pengobatan yang  sudah ada semenjak lebih dari 14 abad silam yaitu sudah ada semenjak sebelum Nabi Muhammad SAW dan pada masa Rasulullah masih hidup beliau banyak mengamalkan system pengobatan tersebut. Beberapa pengobatan yang diamalkan Rasul adalah Hijamah atau Bekam (Kop /Canthuk), Madu, Zaitun, Habbatussauda, Zanjabil (Jahe) dll.  sehingga pengobatan thibbun nabawi merupakan pengobatan yang disunnahkan oleh Rasulullah SAW.

Di Tulungagung saat ini pelaku Terapi Thibbun Nabawi sudah semakin banyak dan semarak. Untuk mewadahi para penggiat pengobatan thibbun nabawi inilah perlu dibentuk sebuah organisasi sebagai wadah yang bisa memberikan payung hukum dan memberikan pembinaan serta penyuluhan kepada masyarakat agar pengobatan thibbun nabawi lebih terarah dan semakin berkembang di masyarakat dengan lebih baik dan professional.  Dari dasar pemikiran tersebut maka dibentuklah IHT (Ikatan Herbalis Thibbun nabawi) Tulungagung

Dengan momentum peringatan Tahun Baru Hijriyah  Muharram 1434 H. IHT Tulungagung bekerjasama dengan Pemerintahan Desa Pojok Kecamatan Campurdarat – Tulungagung bermaksud menyelenggarakan kegiatan Bakti Sosial untuk Masyarakat Desa Pojok dan sekitarnya.

NAMA KEGIATAN

Bakti Sosial Thibbun Nabawi

 TEMA KEGIATAN

Semangat Muharram Kita Rajut Sinergi Umat Menghidupkan Sunnah Meraih Berkah Dengan Thibbun nabawi

TUJUAN

  1. Untuk memperkenalkan pengobatan thibbun nabawi sebagai pengobatan Holistik yang memberikan solusi kesehatan masyarakat yang komprehensif
  2. Memberikan penyuluhan kepada masyarakat tentang pentingnya pola hidup yang Ilahiyah, Alamiah, dan Ilmiah
  3. Sebagai bentuk pengabdian kepada masyarakat para praktisi pengobatan thibbun nabawi yang tergabung dalam IHT Tulungagung

PELAKSANAAN KEGIATAN

Bakti Sosial ini diselenggarakan pada :

Hari / Tanggal                       : Ahad, 25 November 2012 /6 Muharram 1434 H

Jam                                        : 07.00 – 13.00 WIB

Tempat                                   : Balai Desa Pojok – Campurdarat

Pelaksana                             : Tim IHT (± 40 orang)

Target Pasien                       : 100 orang

Isian acara                            :

  1.  Majlis dzikir,
  2.  Bekam,
  3.  Akupuntur,
  4.  Bazaar (Produk herbal, pelatihan)

SUSUNAN PANITIA

Penasehat                : 1. Dr. Kasil Rohmad, M.MRS

2. Dr. Bahrudin Budi, M.Kes

Ketua                         : Dr. Agus Sucipto

Wakil Ketua              : Hadi Winoto, SHI

Sekretaris                  : As’ad Umar

Bendahara                : Ahmad Thohir, M.Pd.I

Humas                       : Imam Asmuni

Perlengkapan           : Tarji, S.Ag

 

SUSUNAN ACARA

No Acara Jam Keterangan
1 Pembukaan dan pengarahan 07.00 – 07.30 1. Kepala desa

2. Ketua IHT

2 Majelis Dzikir 07.30 – 09.00 Ahmad Thohir
3 Pelayanan kesehatan 09.00 – 12.00 TIM IHT (Imam Asmuni)
4 Ishoma 12.00 – 13.00

Demikianlah proposal kegiatan bakti sosial ini di rencanakan semoga memberikan manfaat untuk para peserta, panitia dan pihak –pihak terkait dan dapat terlaksana dengan sebaik-baiknya.

Tulungagung, 10 November 2012

KETUA IHT  Tulungagung

Dr. Agus Sucipto